Rabu, 07 Mei 2014

proposal kewirausahaan accecories


PROPOSAL ENTREPRENEURSHIp






Di susun oleh :
Edi Wibowo                       
Fahmi Azizah                      
Marlianis Siregar              
Nugroho Adi                     
Nuraeni Iriyanti               
Syam Maulana                 
TriWulan Sari                  



BAB I

PENDAHULUAN

1.      Latar Belakang Usaha
Aksesoris merupakan suatu pernak-pernik atau hiasan yang biasanya sering digunakan oleh perempuan, dengan tujuan untuk mempercantik diri atau agar lebih menarik. Perempuan akan tertarik dan berminat untuk mengoleksi aksesoris-aksesoris yang lucu,unik dan bagus.
            Oleh karena itu, aksesoris banyak diminati banyak orang,merintis usaha baru dengan membuka took aksesoris merupakan suatu pilihan usaha yang diharapkan dapat mendatangkan keuntungan yang lumayan. Hal ini dikarenakan, aksesoris banyak diminati oleh sebagian besar perempuan sehingga permintaan akan barang aksesoris tersebut juga banyak.
            Dengan adanya peluang dan banyak peminat  maka memulai usaha baru dengan membuka took aksesoris merupakan sesuatu pilihan yang cukup tepat. Dengan memproduksi barang yang unik, lucu dan bagus serta harga yang relative terjangkau, maka akan dapat menarik minat banyak orang untuk membeli.

BAB II
PERENCANAAN USAHA

            Jenis usaha yang kami tawarkan adalah pembuatan Accessories, seperti bross, jepit dan ikat rambut, gelang, kalung, gantungan handphone dan yang sejenis lainnya.
Mengapa  kami memilih jenis usaha ini? Karena jenis usaha ini tidak mengenal musiman, artinya usaha ini laku setiap saat, bahkan bila produk atau hasilnya bagus akan dicari karena menjadi kebutuhan fashion atau mode untuk kalangan anak-anak dan dewasa.
Kami sangat percaya diri  produk yang kami hasilkan bagus dan akan disukai oleh konsumen karena kami mempunyai jiwa kreatif  dan imaginative yang akan sangat mendukung kualitas produk kami.
Visi
Famest Accecories berupaya untuk menempatkan diri sebagai usaha accecories yang terkemuka di kawasan tangerang dan akan berlanjut ke kawasan luar kota.
Misi
Famest accecories mempunyai misi memberikan layanan istimewa dengan jaminan bahwa pelanggan akan mendapatkan layanan terbaik, dan harga yang terjangkau. Famest accesories akan mengelola bisnis melalui kreatifitas sendiri, dengan adanya karyawan-karyawan yang kreatif, penggunaan teknologi yang kompetitif, serta membangun kemitraan yang saling menguntungkan dan saling mendukung serta sinergis.

Ditahun pertama, tujuan usaha kami yaitu dikenal lebih dahulu oleh target konsumen kami, dalam jangka menengah kami akan berusaha menghasilkan pendapatan laba yang melebihi modal awal dan dalam jangka panjang kami akan terus berusaha mengembangkan baik variasi maupun kualitas produk kami agar lebih disukai oleh konsumen dan mengembangkan pasaran usaha kami lebih luas bahkan sampai luar negeri.
            Karena pasaran kami adalah anak-anak dan dewasa kami menciptakan image produk kami girly and elegant agar lebih diminati oleh kosumen.

BAB III
MANAJEMEN DAN OPERASIONAL

1.      Analisis Usaha

Mengapa kami percaya diri bahwa produk kami akan laku dan sukses di pasaran? Karena kelebihan kami dalam kreativitas dan pelayanan kepada konsumen sangat kami utamakan. Perkembangan fashion dan mode yang setiap saat berubah menjadi peluang kami untuk semakin mengembangkan produk dalam segi variasi produk kami.
2.      Pengelolaan
Jumlah karyawan yang  diawal tahun usaha kami ada tujuh orang yang sekaligus pencetus awal dari usaha ini. Kami percaya diri dan berharap dengan berkembangnya usaha ini sesuai dengan tujuan dan target yang telah kami uraikan sebelumnya, kami akan menambah perekrutan karyawan supaya produksi dan permintaan konsumen terpenuhi.

3.      Susunan Organisasi
Struktur organisasi diatas merupakan struktur organisasi yang kami gunakan untukS usaha yang kami jalani, yaitu : accessories
  1. Tempat Usaha
A.    Lokasi
Lokasi Usaha : Jl. Perintis Kemerdekaan 1
Argument : Lokasi yang akan kami tempati sangat strategis, disamping pusat sekolah, kampus dan kantor disana juga banyak anak muda yang mempunyai minat tinggi untuk membeli barang – barang aksesoris.
B.     Luas Lokasi : 5 x 10 M 2
Rincian :
·        Tempat Etalase untuk barang-barang accecories
·        Gantungan-gantungan didinding untuk barang-barang accecories
·        Toilet
C.     Lokasi yang kami pergunakan untuk menjalankan usaha kami sewa dengan jangka waktu pertahun
D.    Nama Toko : Famest Accecories
Argument  dari nama famest accecories : karena sengaja diambil dari huruf nama kelompok kami yaitu Fahmi Adi Anty Marli Edi Syam Tri.
  1. Kegiatan Usaha
Barang yang akan kami jual merupakan barang eceran. Sebisa mungkin kami akan menjual barang nya dengan harga yang murah atau harga rosir. Lokasi tempat kami membuka usaha di daerah Pendidikan Tangerang. Alasan kami membuka usaha disana selain merupakan tempat yang ramai, tempat itu juga merupakan pusat pendidikan dan juga merupakan tempat berlalulalangnya pelajar-pelajar maupun mahasiswa-mahasiswa. Pembelian barang accecories untuk dijual kami usahakan secara kontan. Kami akan membeli barang sebelum persediaan habis. Hal ini untuk menghindari kekecewaan pelanggan karena stock abis. Kami membeli barang di daerah kota selain harga nya yang relative murah disana juga menyediakan bermacam-macam accecories yang banyak dicari oleh pembeli. Kami menjual barang accecoriesnya dengan harga kontan. Hal ini untuk menghindari adanya kerugian karena pembeli yang lupa membayar barang. Selain itu barang yang kami jual adalah barang eceran yang tidak mungkin untuk dikreditkan. Tata letak barang accecories kami, akan dibuat rapih, tidak berantakan, dan akan dibuat semenarik mungkin dan terlihat beda dengan toko-toko accecories yang lainnya. Upaya ini lah yang kami harapkan dapat membuat pembeli menjadi tertarik untuk melihat-lihat bahkan membeli saat melihat toko kami.
BAB IV
Rencana Pemasaran
  1. Target Pemasaran
Yang akan menjadi target pemasaran produk kami adalah :
            Usia     : semua umur
            Jenis Kelamin   : Semua Jenis
            Tempat Tinggal : Perkotaan
            Pekerjaan          : Semua Pekerjaan
  1. Pasar Dan Segmen Pasar
Semua konsumen dari semua kalangan, baik dari kalangan atas, menengah dan kalangan bawah, karena harganya terjangkau.
A.    Jenis Pasar Yang Dimasuki
Untuk kalangan anak – anak, remaja, sampai dewasa, karena aksesoris ini untuk anak – anak muda untuk mempercantik diri, baik laki – laki maupun perempuan.
B.     Posisi Perusahaan Dalam Pasar
Posisi perusahaan dalam pasar sangat strategis, disamping lokasinya dekat dengan keramaian, disana juga menjadi pusat untuk berbelanja dan banyak orang dari kalangan menengah ke atas.

  1. Pesaing
A.    Jumlah Pesaing Yang Dihadapi
Memang usaha ini banyak mempunyai pesaing, tetapi dengan mempunyai kualitas yang lebih tinggi, maka konsumen akan lebih puas dan konsumen member informasi kepada orang banyak.

B.    Strategi Pemasaran Dalam Menghadapi Pesaing
·        Menciptakan karyawan yang ramah
·        Menyediakan barang yang menarik dan berkualitas
·        Menyediakan property pendukung, seperti :
o   Ruang 3 dimensi
o   Suasana music
o   Warna/cat tembok
o   Kaca

  1. Program Pemasaran
A.     Metode Distribusi
Penjualan 20% melalui Media Elektronik berbasis web (Online)
Penjualan 70% melalui buka toko
Penjualan 10% melalui promosi
B.     Media Pemasaran :
Toko, Website, Media Sosial (facebook, twitter, whatsApp, Line, Blog, dll)
Argumen :
Dengan menggunkan website atau media sosial lainnya penjualan barangpun akan semakin mudah dan lebih praktis. Karena kebanyakan orang Indonesia banyak menggunakan internet, dan mereka akan tertarik jika memberikan iklan-iklan yang menarik. Tidak perlu menggunakan brosur, dan tidak perlu mengeluarkan modal tambahan.


BAB V
RENCANA KEUANGAN

  1. Modal
Aktiva
Harta
Kas                           Rp 10.000.000
Utang Rp  5.500.000
Persediaan barang    Rp 21.200.000

Peralatan                  Rp 27.800.000

Piutang                     Rp   1.000.000
Modal Rp 55.000.000
Total                         Rp 60.000.000
Total Rp 60.500.000

  1. Laporan Laba Rugi
Pendapatan dari usaha pokok /bulan                  = Rp 5.000.000
Pendapatan dari usaha sampingan                     = Rp 3.000.000
Total                                                                = Rp 8.000.000

Beban (biaya)
Beban usaha                                                     = Rp 2.500.000
Beban diluar usaha                                           = Rp 1.000.000
Total                                                                = Rp 3.500.000

Laba/Rugi                                                         = Total pendapatan – total biaya
                                                                        Rp 4.500.000

  1. Sumber Permodalan
Modal sendiri                = Rp 60.000.000
Modal pinjaman            = Rp 2.000.000
Total                            = Rp 62.000.000





Tidak ada komentar:

Posting Komentar